Ceruk peluang bisnis bisa berasal darimana saja, tergantung pada perusahaan untuk mampu memanfatkannya. Seperti kecintaan orang pada tokoh kartun yang sudah mendunia yaitu Hello Kitty. Tidak saja diproduksi pada boneka, kamera, selimut, seprai bahkan handphone bermotif Hello Kitty bisa didapat. Tapi yang satu ini sungguh fantastis, sebuah pesawat terbang yang kesemuanya bermotif kucing berwarna pink ini.
Maskapai penerbangan asal Taiwan, Eva Air, telah membuat sebuah terobosan dalam konsep pesawatnya. Jika anak Anda bahkan Anda sendiri penggila tokoh kartun Hello Kitty, tidak ada salahnya Anda liburan berikutnya ke Taiwan untuk dapat menggunakan pesawat mereka yaitu Eva Air Hello Kitty.
Pesawat yang menggunakan Airbus A330-200 ini dibuat pada Oktober 2005 atas kerja sama pihak Eva Air dengan Sanrio.Cukup dua kata untuk menggambarkan kondisi Eva Air Hello Kitty ini, LUCU Sekali…!!
Bagimana tidak lucu, cobalah diperhatikan seluruh aksen Hello Kitty yang identik dengan warna pink dan sedikit warna hijau itu, dapat ditemui tidak hanya pada bagian eksteriornya saja, melainkan interiornya juga.
Mulai dari ruang tunggu di bandara, tiket dan boarding pass, perlengkapan makan, motif kursi, hingga film yang diputar di pesawatpun film-filmnya Hello Kitty. Seakan tidak ingin ketinggalan, seragam para pramugari juga didesain Hello Kitty secara khusus agar tetap sesuai dengan konsep pesawat.
Kemasan makanan berbeda dengan pesawat lainnya, makanan terlihat bagus dan rapi disiapkan seperti dalam kotak bento Jepang dan akan banyak pilihan menu di dalamnya, seperti sushi, tempura, udon, tofu atau bahkan hanya sepotong dorayaki yang disaji dengan segelas ocha hangat atau dingin.
Untuk rute penerbangan, menurut pihak Eva Air memang masih sekitar Taiwan. Namun besar kemungkinan, rutenya akan ditambah dengan memperbanyak pesawat, terlebih dari banyaknya peminat yang ingin merasakan duduk berada di dalamnya.
(Selebsexy.com)
0 komentar:
Posting Komentar